Beberapa waktu terakhir ini, saya sering menerima desain Interior.Salah satu yang terbaru saya desain adalah sebuah dapur. Dimana boleh dibilang dapur ini cukup mungil, hanya berukuran 3X4 saja atau kurang lebih 12m2.
Klien saya adalah seseorang yang cukup perfectionis, karena telah lama tinggal di Hong Kong.
Bagi seorang arsitek seperti saya Desain Interior bukan hanya tatanan dan bentuk furniture atau ornamen saja.Namun sebuah desain interior juga merupakan bagian dari desain arsitektur rumah secara keseluruhan.
Desain Interior sebuah ruangan kecil harus telah dipikirkan saat kita mendesain Arsitekturnya baik denah, tampak maupun potongannya.Sehingga letak perabot, bentuk furniture dan ornamen2 interior yang ada
dibentuk dari ruang arsitekturnya (kalo jaman kuliah disebut "Form Follow Function")bukan sebaliknya.
Sehingga efisiensi interior yang ada akan tercapai maksimal. Sebagai contoh Desain Interior dapur mungil ini. Bukan furniture atau ornamennya yang ditonjolkan tapi efisiensi dapur itu sendiri. Tampilan interior yang cantik akan terbentuk dengan sendirinya karena tampilan arsitektur yang telah didesain dengan tepat.
Minggu, 30 Januari 2011
Dapur Kecil Mungil Nan Efisien
Diposting oleh "Arsitektur Rumah Kita" di 23.16
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar