Rabu, 20 Februari 2013

Revisi Facade 2

Desain Facade yang sempat saya revisi berikutnya adalah Desain Facade Ruko di Jl.Kartini 116, Surabaya (saat ini telahmemasuki tahap pembangunan struktur lt 2 di lapangan). Ya, pada akhirnya klien saya memutuskan untuk menggunakan Cladding (Aluminium Composite Panel) pada Facade-nya. Setelah melewati berbagai pertimbangan strategi marketing pada akhirnya Desain Facade diubah menjadi Cladding untuk menampilkan konsep mewah dan modern. Dan memang strategi ini cukup jitu , meskipun baru dimulai pembangunan, salah satu ruko yang ada telah laku terjual.hmmm Meskipun konsep cladding merupakan sesuatu yang telah umum dan ada cukup banyak, sebagai arsitek saya dituntut untuk menghasilkan Desain Facade yang mampu menjual dan cukup mewah.Mangingat lokasi Ruko di Jl. Kartini yang ternyata saat ini juga bersaing dengan pembangunan Ruko yang cukup banyak (berbarengan saat ini) di sekitarnya. hmmm Terjualnya salah satu ruko meskipun belum terlalu kelihatan progress pembangunan secara fisik di lapangan (baru decking lt 2) merupakan sebuah jawaban yang cukup menggembirakan bagi saya.hmmm berikut hasil Revisi Desain Facade yang ada

0 komentar: